Home » Sedekah Khitan Bersama Bpk. Muhammad Wildan Shaliha Dan Ibu Cily Maulidha “Kita ingin membantu Masyarakat”

Sedekah Khitan Bersama Bpk. Muhammad Wildan Shaliha Dan Ibu Cily Maulidha “Kita ingin membantu Masyarakat”

SUKABUMI – Sebanyak 25 anak dari berbagai kecamatan & desa di Kabupaten Sukabumi mengikuti khitan ceria yang digelar oleh Bpk. Muhammad Wildan Shaliha Dan Ibu. Cily Maulidha Sedekah Khitan dengan menggandeng Bpk Chandra Adi Wibawa S,kep.Ners,c,SMC Sebagai Dokter tersebut.

Acara ini digelar di kediaman nya di Perumahan Jugala yang beralamat di Kp. Cigereji Kelurahan Cibadak Kabupaten Sukabumi pada Minggu, 28/07/2024.

Muhammad Wildan Shaliha penyelenggara acara sedekah khitan mengungkapkan bahwa Sedekah Khitan tersebut pertama kalinya di gelar dan 100% memakai dana pribadi tanpa melibatkan pihak manapun acara tersebut merupakan salah satu bentuk rasa syukur karna beliau akan berangkat umroh di bulan Agustus mendatang.

Bahagia, tampak orang tua usai melihat anaknya dikhitan Bpk. Maman Warga Kp. Legok Tepus Desa Nagrak Utara Kecamatan Nagrak Mengunggkapkan rasa sukur atas adanya acara tersebut ” Saya sangat berterimakasih kepada bapak wildan Shaliha dan keluarga atas bantuan nya dan tentunya dengan adanya acara ini kami sangat terbantu”. Ungkap Maman

Dikatakan Wildan Shaliha, dalam sedekah khitan tersebut diikuti sebanyak 25 anak yang tersebar diberbagai desa dan kelurahan di kabupaten Sukabumi.

Ditambahkan Wildan Shaliha, untuk bisa menjadi peserta sedekah khitan cukup mudah karena tidak diperlukan syarat apapun. Pihaknya ingin bakti sosial yang dia gelar bisa dinikmati semua kalangan tanpa sekat.

“Kita hanya ingin membantu masyarakat saja. Jadi tidak ada syarat apapun termasuk surat keterangan tidak mampu. Yang penting mau kita semua siap.”ungkapnya.

Hal itu dia lakukan mengingat biaya untuk khitan diluar sana lumayan tinggi mencapai angka sembilan ratus ribu bahkan ada yang lebih. Otomatis dengan adanya Sedekah Khitan bisa sedikit banyak bisa membantu meringankan masyarakat.

Yang menarik, usai dikhitan anak-anak juga mendapat hadiah dari tuan rumah tersebut mulai dari makanan, mainan anak, baju koko dan juga sejumlah uang.

Ujang Kontributor Sukabumi